Mazmur 3
1. Wahai
Salomo, Sang raja bijaksana. Bagaimana kau redakan amarahmu saat menderu?
Kemana atau bagaimana engkau menenangkan hati? Karena hatiku sering diliputi
amarah, dan tiada aku tahu bagaimana mengatasi.
2.
Betapa indah kedekatanmu pada Allah. Dan saat
Tuhan berkenan padamu, Ia bertanya apa yang paling engkau pinta. Dalam jiwa
mudamu, dalam kesahajaanmu, engkau tidak minta kekayaan atau mulia. Engkau
hanya minta diberi kebijaksanaan,karna engkau sadari masih terlalu belia bagimu
untuk menjadi seorang raja.
3.
Dan
Tuhan Allah mengabulkan doamu. Tiada mahkluk di dunia ini yang kebijaksanaannya
melebihimu. Engkau jadi raja paling bijaksana yang pernah ada. Dan Tuhan masih
memberi lebih karna Ia begitu sayang padamu, kekayaan dan kemuliaan
ditambahkanNya.
4.
Salomo
yang mulia, ajarilah aku berhati bijak. Saat hati berkecamuk dan bergejolak,
saat gelegak darah hampir memuncak, baiklah engkau memberi naehat. Dan sayup
lembut kudengar bisikanmu, datanglah pada Allah saat hatimu tak menentu. Saat
engkau sendiri tak sanggup menguasai dirimu. Dia akan mengendalikanmu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar